Jurnaljatengdiynews.com- Magelang, Banjarnegara, Purbalingga, Banyumas, Sukoharjo, Karanganyar, Sleman & Kulonprogo – Forum Komunikasi Praktisi Lingkungan Hidup Indonesia (FK PRESTALINDO) membuka kesempatan bagi pemilik lahan di wilayah prioritas untuk bermitra dalam program budidaya jagung benih. Program ini memberikan peluang bagi pemilik lahan untuk mendapatkan keuntungan maksimal tanpa perlu mengeluarkan modal.
*Skema Kemitraan*
Kerjasama ini dibagi menjadi dua pihak, yaitu Mitra Tani dan Mitra Damping, dengan pembagian tanggung jawab sebagai berikut:
A. Mitra Tani:
1. Lahan: Pemilik lahan menyediakan area yang siap tanam.
2. Tenaga: Dapat disesuaikan dengan kebutuhan proyek.
3. Keamanan: Menjaga kondisi lahan selama masa tanam.
B. Mitra Damping:
1. Benih: Disediakan secara gratis.
2. Pupuk: Termasuk dalam paket bantuan FK PRESTALINDO.
3. Pestisida: Disiapkan sesuai kebutuhan tanaman.
4. Pendampingan: Tersedia pelatihan dan bimbingan teknis secara gratis.
5. Pembelian Hasil Panen: FK PRESTALINDO menjamin pembelian hasil panen dengan harga kompetitif.
*Keunggulan Program*
Tanpa Modal: Semua biaya operasional diganti dengan biaya sarana produksi pertanian (saprotan), di luar tenaga kerja, modal dikembalikan setelah panen atau yarnen.
*Keuntungan Jelas:* Pemilik lahan mendapatkan hasil panen dengan sistem bagi hasil.
*Kontrak Per Musim:* Satu siklus tanam berlangsung sekitar 4 bulan.
*Pembayaran Aman:* Dilakukan setelah panen dengan sistem transparan.
*Dukungan Teknis* : (Tanpa Olah Tanah ) bagi peserta, pendampingan teknis gratis, serta pengelolaan profesional dari awal hingga pemasaran.
*Kriteria Lahan*
Luas minimal 30 hektar.
Memiliki sistem irigasi teknis.
Akses mudah untuk distribusi hasil panen.
Bebas banjir dan tidak dalam sengketa.
*Potensi Keuntungan*
1 hektar dapat menghasilkan 10-12 ton jagung.
Harga jual Rp.5.000/kg sehingga pemilik lahan bisa memperoleh Rp50-60 juta per hektar.
Biaya tanam hanya sekitar Rp10-12 juta per hektar, yang sepenuhnya ditanggung FK PRESTALINDO.
*Cara Bergabung*
Jika Anda memiliki lahan dan ingin memanfaatkannya untuk budidaya jagung benih yang menguntungkan, segera bergabung dalam program ini.
📞 Hubungi: 0819-1402-0218.
0821-3395-3651
(WA/Telp) untuk informasi lebih lanjut.
🔥 Kolaborasi untuk pertanian yang lebih produktif dan berkelanjutan! 🔥
Rochmad Taufik